3 September 2022 - 10:36 WIB | Dibaca : 487 kali

Segini Harga Hotel di Qatar Saat Piala Dunia 2022 Digelar

Laporan : Ferry
Editor : Egi Saputra

Qatar menyebut ada 175.000 apartemen hingga kamar hotel untuk 1,5 juta orang yang akan datang. Terbatasnya tempat penginapan membuat harga sewanya meroket.

SWARAID, DOHA: Piala Dunia 2022 akan mengundang animo yang sangat besar dari penduduk dunia untuk datang ke Qatar. Kondisi ini lantas dibarengi dengan meroketnya harga hotel selama turnamen sepak bola paling akbar itu digelar.

Bukan hanya bagi fans, para pemain yang ingin memboyong keluarganya juga harus merogoh kocek dalam-dalam. Tarif penginapan di negara tersebut sangat tinggi.

Padahal, dukungan moril keluarga akan sangat memengaruhi semangat para pemain yang berlaga di Piala Dunia 2022. Kehadiran keluarga bisa mendongkrak motivasi pemain selama turnamen.

Alhasil, dari masa ke masa banyak pemain yang sengaja memboyong keluarga untuk menemani selama perhelatan Piala Dunia. Namun, yang jelas penginapan keluarga akan terpisah dari kamp untuk masing-masing tim. Pemain yang bersangkutan harus menyiapkan dana khusus.

Harga Sewa Mahal

Qatar menyebut ada 175.000 apartemen hingga kamar hotel untuk 1,5 juta orang yang akan datang. Terbatasnya tempat penginapan membuat harga sewanya meroket.

Menurut Daily Mail, pesepak bola yang berpartisipasi dalam Piala Dunia FIFA 2022 harus membayar tagihan besar jika mengajak keluarganya. Penyebabnya, ketersediaan penginapan belum sebanding dengan jumlah orang yang akan datang ke Qatar.

Baca Juga :  Merasa 'Terpinggirkan' di Real Madrid, Casemiro Bersedia Gabung MU

Terbatasnya tempat penginapan, pemain mungkin harus membayar antara 250.000 hingga 300.000 pounds (Rp4,3 miliar hingga Rp5,2 miliar) untuk menyewa vila keluarga selama satu bulan. Tentu harga ini sangat fantastis.

Pemain Terkejut

Seorang pemain yang akan berlaga di Piala Dunia mengaku terkejut dengan harga sewa properti ini. Dia mengaku akan menyewa sebuah vila dengan enam kamar tidur di Qatar.

Vila ini terletak di Pearl, salah satu daerah paling mewah di Qatar. Properti tersebut memiliki akses langsung ke laut, kolam renang pribadi, dan akses ke restoran dan toko eksklusif.

Ada sejumlah opsi yang bisa pemain pilih untuk menghemat pengeluaran supaya keluarganya dapat menyaksikannya saat berlaga. Yakni tinggal di luar Qatar dan datang saat pertandingan akan digelar.

Pilihan lainnya yakni menginap di tenda perkemahan eksklusif di bagian gurun. Selain itu, ada kapal pesiar yang nantinya akan bersandar di Pelabuhan Doha dan diubah layaknya sebuah hotel.

Komentar