31 Oktober 2020 - 09:33 WIB | Dibaca : 647 kali

Webinar Jurnalistik, Literasi Media : Cerdas di Tengah Banjir Informasi

Laporan : Tim Swara
Editor : Noviani Dwi Putri

SWARAID – PALEMBANG, (31/11/20) : Gubernur Sumatera Selatan H Herman Deru diwakilkan Kadis Kominfo Prov Sumsel  H. Achmad Rizwan SSTP, MM yang menjadi Narasumber di ruangan Command Center pada Webinar jurnalistik nasional dengan mengusung tema “Literasi Media : Cerdas di Tengah Banjir Informasi”

Lalu, adapun narasumber lainnya seperti H. Firdaus Komar, MSi Ketua PWI Sumsel dan Andromeda Mercury Pembawa Berita TV one yang ikut hadir.

Webinar jurnalistik nasional tersebut diselenggarakan oleh Lembaga Pers Mahasiswa Gelora Sriwijaya, tepatnya dimulai pada pukul 11.00 WIB (31/10/20) dengan tujuan agar masyarakat khususnya para mahasiswa dapat menerima dan mengelola informasi dengan baik dan terhindar dari hoaks.

H. Achmad Rizwan SSTP, MM menjelaskan bahwa sebuah Literasi media sangat diperlukan terutama di masa Pandemi saat ini.

“Kita ketahui bersama, minimnya informasi yang valid seputar COVID-19 membuat masyarakat bingung dengan informasi yang diterima di berbagai media.” Ujar Rizwan.

Ia juga menjelaskan, sebelum pandemi COVID-19 masuk ke Sumatera Selatan, Pemerintah Provinsi sendiri telah melakukan sosialisasi sebelumnya.

Baca Juga :  Seorang Pria Nekat Terjun dari Jembatan Ampera, Kondisi Langsung Tewas Ditempat

“Lalu untuk Pemprov Sumsel sendiri, sebelum Pandemi COVID-19 masuk ke Sumsel, kita telah melaksanakan sosialisasi ke masyarakat melalui berbagai media. Baik media cetak, elektronik, online dan Media Luar Ruang.” Ungkap Rizwan pada acara webinar jurnalistik tersebut.

Rizwan juga mengatakan, untuk membantu masyarakat dalam mendapatkan informasi, Gubernur Sumatera Selatan telah menyampaikan bahwa dari Tahun 2019 lalu telah menginisiasi Program Internet Desa di 51 desa, fasilitas internet gratis dari Gubernur Sumsel sendiri. Disaat siswa dituntut untuk belajar daring, keberadaan internet desa sangat dirasakan manfaatnya.

“Dengan fasilitas Internet Desa, khususnya kepada masyarakat terutama pada siswa dapat mencari informasi seluas- luasnya. Seperti beberapa hari lalu Bapak Gubernur me-launching Booster Sinyal yang diciptakan oleh siswa SMK Sumsel yang menjawab permasalahan lemahnya sinyal di suatu daerah. Hal ini akan membantu masyarakat terutama di daerah blank spot.” Tutup Rizwan.

Komentar